Pencak Silat Nahdhatul Ulama Pagar Nusa Rayon Pondok Pesantren Tanwirul Qulub Gelar Ujian Kenaikan Tingkat (UKT)

PPTQ NEWS - Pengurus Rayon Pagar Nusa Pondok Pesantren Tanwirul Qulub menggelar ujian Kenaikan Tingkat (UKT) pada Minggu (23/02/2025) yang dilaksanakan di Pondok pesantren Tanwirul Qulub Sidodadi.

K.H M Ali Mansyur, selaku Pembina Pagar Nusa Tebo menyampaikan bahwa ujian kenaikan tingkat ini merupakan bagian dari tahapan pengkaderan dalam rangka meningkatkan kualitas akhlak, fisik, mental, spiritual serta penguasaan materi yang telah dipelajari selama berlatih. peserta diharapkan lulus dengan baik dan dapat meraih kesuksesan bersama-sama.

Selain itu, UKT juga bertujuan untuk meningkatkan kualitas kaderisasi Santri Pagar Nusa, adanya ujian tersebut juga menjadi sarana dan tolak ukur kemampuan dan perkembangan anggota Pagar Nusa sebelum disahkan sebagai Anggota Tetap Pagar Nusa secara resmi.

Kegiatan tersebut diikuti oleh lebih 40 santri pagar nusa. Lebih tepatnya 21 santri pagar nusa naik dari tingkatan merah ke biru dan 21 santri naik tingkatan polos ke kuning.

Oleh : Tim Media Tanwirul Qulub

Galeri Foto Kegiatan ujian Kenaikan Tingkat (UKT) Rayon Pagar Nusa Pondok Pesantren Tanwirul Qulub (Minggu, 23 Februari 2025)